BLORA, SUARA JATENG – Sungguh disayangkan acara jalan sehat yang di laksanakan di lapangan Gondang kecamatan Ngawen Kabupaten Blora menyisakan sampah yang berserakan dilapangan.
Salah satu warga yang engan disebut namanya, menuturkan kepada awak media kalau sampah plastik, kertas dan lainnya adalah sampah sewaktu jalan sehat yang diadakan oleh pasangan calon bupati blora nomor urut 2.
“Kami sebagai warga sekitar lapangan sangat menyayangkan dengan selesainya kegiatan jalan sehat malah gak bikin sehat dengan adanya sampah berserakan dilapangan,” ujarnya kepada awak media, Rabu (25/09/2024).
Lanjutnya, bahkan kemarin itu sampah lebih parah dari pada ini yang membersihkan adalah pemuda yang bermain bola pada sore hari, apakah seharusnya calon bupati yang akan memimpin Kota Blora periode 2024-2029 tidak sadar akan kebersihan dan kesehatan warga sekitar lapangan.
“Dengan adanya hal semacam ini, bahkan sejak lama lapangan sering dijadikan acara tapi baru kali ini selesai acara tidak ada respon dari pihak Paslon ataupun panitia untuk membersihkan lapangan dari sampah-sampah yang berserakan,” terangnya
Ia menambahkan, bahkan dari panitia acara jalan sehat sendiri ada orang sini sendiri tapi nyatanya dari pihak panitia menutup mata dengan adanya sampah yang berserakan dan apabila di biarkan akan mengganggu kesehatan warga sekitar lapangan.
“Yang terhormat bapak Calon Bupati nomor urut 2 untuk membersihkan lapangan gondang kecamatan ngawen Blora supaya tidak berserakan seperti tempat pembuangan sampah,” tegasnya.