Faktajateng, PATI I Laporan mengenai retaknya tanggul sungai di Desa Angkatan Lor, Kecamatan Tambakromo, pihak Koramil 20/Tambakromo langsung bergerak cepat melakukan perbaikan.
Danramil 20/Tambakromo Lettu Inf Suko Giyantoro menyebutkan, perbaikan dimulai pada Sabtu (01/02/2025).
Setelah berkoordinasi dengan Kepala Desa Sudiono dan mendapatkan arahan langsung dari Dandim 0718/Pati, Letkol Inf Jon Young Saragi.
“Kami tidak ingin menunggu lebih lama, karena dikhawatirkan retakan akan semakin parah jika hujan terus mengguyur daerah ini,” kata Danramil 20/Tambakromo dihadapan media.
Dalam proses perbaikan tanggul dilakukan secara manual, karena keterbatasan alat berat di lokasi.
Warga dan anggota Koramil 20/Tambakromo menggunakan angkong untuk membawa material pasir, batu, dan tanah ke lokasi.
“Kami memang mengalami kendala karena tidak adanya alat berat, namun dengan semangat gotong royong, perbaikan tetap bisa berjalan,” tambahnya.
Sudiono selaku Kepala Desa Angkatan Lor menambahkan, kondisi tanggul yang mengalami retak ini cukup mengkhawatirkan warga.
Jika tidak segera diperbaiki, ada kemungkinan tanggul bisa jebol dan menyebabkan banjir di sekitar Desa.
“Ia bersyukur pihak Koramil dan warga bergerak cepat melakukan perbaikan,” kata Kepala Desa Angkatan Lor.
Hingga saat ini, perbaikan telah mencapai 78%. dan untuk proses pengerjaan bisa segera rampung dan warga tidak lagi merasa was – was dengan kondisi tanggul tersebut.(@Gus Kliwir)